Assalamualaikum,
Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) merupakan salah satu bentuk penilaian yang akan digunakan oleh Pemerintah didalam memetakan mutu pendidikan di Indonesia.
Pada bulan Februari 2021, Guru – guru SMK MU4RA mengikuti program Guru Belajar dan Berbagi Seri AKM. Didalam kegiatan tersebut guru-guru diberikan pemahaman dan pelatihan membuat soal yang ranah dan bentuknya mengacu pada AKM. Sehingga nantinya siswa akan terbiasa untuk mengerjakan soal yang seperti itu.
Pada pelatihan tersebut 6 guru dinyatakan lulus didalam pelatihan tersebut sehingga kemendikbud memberikan sertifikat beserta piagam penghargaan untuk guru dan sekolah.